Sabtu, 08 Maret 2014

Macam-Macam Gerak Pada Manusia



Otot bekerja bersama-sama untuk menghasilkan gerak. Ada dua macam gerak yang terjadi yaitu antagonis dan sinergis. 

Pasangan otot yang melakukan gerak berlawanan terhadap otot yang sedang melakukan kontraksi disebut otot antagonis
Pasangan otot yang kerjanya saling menunjang disebut otot sinergis.


Berikut adalah contoh gerak antagonis :


1. Ekstensi x Fleksi


Ekstensi adalah gerak meluruskan tangan/kaki. Contohnya : saat kita berdiri kaki dalam posisi lurus

Fleksi adalah gerak membengkokkan. Contohnya : saat jongkok kaki dalam posisi menekuk.
Jadi Ekstensi dan Fleksi saling berlawanan. Untuk lebih jelas lihat gambar berikut



fleksi ekstensi


2. Supinasi x Pronasi

Supinasi adalah gerak menengadahkan tangan. Pronasi adalah gerak menelungkupkan tangan. Jadi Supinasi dan Pronasi saling berlawanan. Untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut
Pronasi dan supinasi


3. Abduksi x Adduksi

Abduksi adalah gerakan menjauhi badan. Contoh: gerak tangan sejajar bahu disebut abduksi .
Adduksi adalah gerakan mendekati badan. Contoh: sikap sempurna.
jadi Abduksi dan Adduksi saling berlawanan. Untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut ini

Abduksi dan Adduksi


4. Depresi x Elevasi

Depresi adalah gerak menurunkan, 
Elevasi adalah gerak mengangkat, misalnya gerakan menunduk

Elevasi dan Depresi



Itulah jenis-jenis gerak pada manusia. Semoga pembahasan ini bermanfaat bagi Anda.

23 komentar:

  1. tapi salahnya gak ada gerak oto sinergis.

    BalasHapus
  2. Semoga bermanfaat bagi yang memerlukan dan tingkatkan lagi.

    BalasHapus
  3. terimakasih. sangat membantu

    BalasHapus
  4. Terimakasih!
    Ini sangat membantu :)

    BalasHapus
  5. terimskasih. ini membantu dlm bertugas

    BalasHapus
  6. Terimakasih, membantu membuat tugas... sebagai bahan refrensi ^.^

    BalasHapus
  7. Terima kasih. Kalimatnya sangat mudah untuk dipahami.Ini sangat membantu untuk Belajar

    BalasHapus

 
Adibatur Rahmawati Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template